12 Kata-kata Bijak untuk Kehidupan Sehari-hari

Pendidikan —Rabu, 23 Aug 2023 13:51
    Bagikan  
12 Kata-kata Bijak untuk Kehidupan Sehari-hari
Ilustrasi semangat hidup. (Pinterest / @19)

Depost Jogja,- Sudah menjadi kewajiban bagi seorang Muslim untuk bijak dalam berkata-kata serta berbuat.

Apalagi semua perbuatan yang dilakukan sebagai umat Islam juga akan dipertanggung jawabkan di akhirat kelak.
Kata-kata bijak Islami kehidupan sehari-hari mampu menghipnotis pikiran kita agar tetap semangat dan pantang menyerah menjalani hidup.
Kata-kata bijak islami tentang kehidupan akan memberikan hikmah berupa nilai-nilai persaudaraan.
Berikut ini Depost Network telah rangkum 12 kata-kata bijak untuk kehidupan dikutip dari berbagai sumber
" Kita tidak akan pernah tahu bagimana menyembahNya sebelum kita mulai dengan bagaimana mencintaiNya."
" Apakah engkau meremehkan suatu doa kepada Allah, apakah engkau tahu keajaiban dan kemukjizatan doa? Ibarat panah dimalam hari, ia tidak akan meleset namun ia punya batas dan setiap batas ada saatnya untuk selesai."
" Jangan berjalan dimuka bumi dengan penuh kesombongan dan congkak karena sebentar lagi engkau akan masuk ke dalam bumi juga."
" Barang siapa yang bersungguh-sungguh berjalan pada jalannya maka pasti ia akan sampai pada tujuannya."
" Ilmu pengetahuan di waktu waktu kecil itu bagaikan ukiran di atas batu."
Maka sesungguhnya bersama kesulitan itu ada kemudahan." (QS Al Insyirah 5)
" Berpikirlah positif, tidak peduli seberapa keras kehidupanmu." (Ali bin Abi Thalib)
" Kita adalah makhluk yang suka menyalahkan dari luar, tidak menyadari bahwa masalah biasanya dari dalam." (Abu Hamid Al Ghazali)
" Dunia ini ibarat bayangan. Kalau kau berusaha menangkapnya, ia akan lari. Tapi kalau kau membelakanginya, ia tak punya pilihan selain mengikutimu." (Ibnu Qayyim Al Jauziyyah)
" Balas dendam terbaik adalah menjadikan dirimu lebih baik." (Ali bin Abi Thalib)
" Jangan berduka, apa pun yang hilang darimu akan kembali lagi dalam wujud lain." (Jalaludin Rumi)
" Janganlah kamu berduka cita, sesungguhnya Allah selalu bersama kita." (QS At Taubah 40)
Tinggalkanlah dosa-dosa, yang kecil maupun yang besar, karena itulah takwa.”
“ Nikmat yang paling berharga selepas nikmat Iman dan Islam, adalah memiliki sahabat yang soleh.”
" Barangsiapa mengerjakan kebaikan seberat zarah pun, niscaya dia akan melihat (balasan)nya." QS Az-Zalzalah: 7
Semoga kata- kata tersebut bisa menjadi motivasi untuk diri kita sendiri aamiin. (Erica R Feby)

Editor: Admin E
    Bagikan  

Berita Terkait