Teh Chamomile, Minuman Olahan dengan Berbagai Manfaat

Kesehatan —Jumat, 27 Jan 2023 09:59
    Bagikan  
Teh Chamomile, Minuman Olahan dengan Berbagai Manfaat
Pinterest

DepostJogja,-Teh secara global menempati urutan kelima sebagai minuman terenak di dunia pada tahun 2018. Di Indonesia sendiri, jenis teh hijau dan teh hitam menjadi dua pilihan favorit untuk dikonsumsi. Sementara teh dari olahan bunga-bunga kering, seperti chamomile memang belum populer. Lantas apa itu teh chamomile?

Teh chamomile adalah sejenis teh yang berasal dari bunga Matricaria chamomilla atau dikenal dengan chamomile. Teh ini terkenal dengan manfaatnya yang dapat membuat tubuh menjadi rileks serta membantu pola tidur.

Meskipun teh chamomile masih jarang dijual di restoran, namun teh ini dapat kita temui di tea house, coffe shop, maupun supermarket. Teh chamomile memiliki kandungan flavonoid, coumarin, polycetylenes, dan sesquiterpenes, yakni senyawa-senyawa yang memiliki fungsi sebagai obat.

Di dalam ekstrak chamomile pun terdapat beberapa senyawa bioaktif fenotik yang pastinya berguna bagi tubuh. Berikut manfaat dari teh chamomile.

Baca juga: Tips Tidak Boros, Simak Kebiasaan Mengatur Keuangan

1. Membantu Tidur Lebih Nyenyak
Teh ini memberikan efek menenangkan bagi tubuh serta membuat kantuk.
Efek menenangkan ini diberikan oleh zat flavonoid yang terkandung di dalamnya.
Kandungan ini dapat mengikat reseptor benzodiazepine di dalam otak, sehingga dapat menimbulkan rasa kantuk.

2. Meringankan Sakit Perut saat Menstruasi
Dalam suatu penelitian, menunjukkan jika dengan meminum teh chamomile ini dapat membantu dalam mengurangi nyeri perut saat menstruasi.
Teh chamomile dapat meningkatkan kadar glisin dalam urine.
Glisin merupakan zat yang dapat membatu mengurangi kram otot saat tengah mengalami mestruasi.

3. Mencegah Osteoporosis
Menurut sebuah studi, teh chamomile mempunyai efek antiestrogenik yang berkhasiat ketika kondisi meopause.
Di mana ketika wanita menopause lalu secara rutin mengonsumsi teh ini, maka zat antiestrogenik tersebut membantu tubuh dalam meningkatkan kepadatan tulang dan mencegah terkenanya osteoporosis. *Rin

Baca juga: Inilah Dampak Sering Menggunakan Fake Nails

Editor: Ririn
    Bagikan  

Berita Terkait