Prediksi Skor Arema FC vs Bali United Liga 1 Malam Ini: Preview, Head to Head, Line Up Pemain

Olahraga —Senin, 27 Mar 2023 10:50
    Bagikan  
Prediksi Skor Arema FC vs Bali United Liga 1 Malam Ini: Preview, Head to Head, Line Up Pemain
Skuad Serdadu Tridatu akan diuji Arema FC pada lawa awal di Bulan Ramadan ini. (Bali United Official)

DepostJogja,-Bali United akan bertandang ke andang Arema FC pada laga tunda pekan ke-21 BRI Liga 1 2022/2023.
Arema FC dan Bali United akan segera bertanding di Stadion PTIK pada Senin, 27 Maret 2023.
Pertandingan Arema FC vs Bali United akan dimulai pada pukul 20.30 WIB malam ini dan disiarkan secara langsung di Indosiar.

Preview Kedua Tim
Untuk saat ini, Arema FC masih berada pada posisi ke-11 dalam klasemen sementara dengan perolehan 38 poin.
Sedangkan Bali United berada pada peringkat ke-6 dengan selisih 10 poin dari rivalnya.
Pada laga sebelumnya, Bali United harus puas dengan hasil imbang kala melawan Madura United pada 16 Maret 2023 lalu.

Pada lima pertemuan terakhirnya, Bali United hanya mampu mengoleksi dua hasil imbang, dua kekalahan dan satu kemenangan meski sebelumnya telah mendulang tiga kemenangan beruntun.

Sedangkan Arema FC pun tidak jauh berbeda dengan Bali United dengan mengumpulkan satu kemenangan, tiga hasil imbang dan satu kekalahan pada lima laga terakhirnya.

Baca juga: Turun Harga! Xiaomi Pad 5 Lebih Murah, Bawa Baterai Jumbo Tetap Ramping, Cek Harga Terbaru di Sini

head to head Arema FC vs Bali United
13/08/2022 Bali United 1 - 2 Arema
15/03/2022 Bali United 2 - 1 Arema
05/12/2021 Arema 0 - 0 Bali United
16/12/2019 Arema 3 - 2 Bali United
24/08/2019 Bali United 2 - 1 Arema

line up pemain
Arema FC diprediksi akan berlaga dengan formasi 4-3-3 dengan susunan pemain: Adilson Maringa; Rizky Dwi, Sergio Silva, Bagas Adi Nugroho, Johan Ahmad Farisi; Renshi Yamaguchi, Jayus Hariono, Evan Dimas; Dendi Santoso, Abel Camara. Ilhamudin Armayn.

Pelatih: Joko Susilo
Sedangkan Bali United diperkirakan akan berlaga dengan formasi 4-3-3 dengan susunan pemain: Muhammad Ridho; Novri Setiawan, Kadek Arel, Jajang Mulyana, Ricky Fajrin; Hariono, Eber Bessa, I Made Tito Wiratama; Irfan Jaya, Ilija Spasojevic, Privat Mbarga.

Pelatih: Stefano Cugurra
Prediksi skor Arema FC vs Bali United
Arema FC 1-1 Bali United.

Baca juga: Hasil Draw Wakil Indonesia di Spain Masters 2023

Editor: Ririn
    Bagikan  

Berita Terkait