Vivo V23 Pro Memiliki Spesifikasi Gahar, Intip Harganya Yuk!

News —Sabtu, 17 Jun 2023 13:32
    Bagikan  
Vivo V23 Pro Memiliki Spesifikasi Gahar, Intip Harganya Yuk!
Pinterest

DepostJogja,-Ponsel Vivo V23 Pro sukses menggemparkan pasar gadget di Tanah Air.
Bukan tanpa alasan, hal ini dikarenakan Vivo V23 Pro diketahui sebagai ponsel flagship dengan spesifikasi yang diakui gahar.

Selain itu, produk flagship Vivo V23 Pro juga sukes menarik pasar karena harganya yang cukup relatif.
Berpatok pada harga jual Rp 5 jutaan, berikut spesifikasi gahar Vivo V23 Pro dan detail harga jualnya.

Keunggulan Vivo V23 Pro yakni pada dapur pacunya yang mengusung RAM 8 GB dengan dual kamera selfie ultra wide.
Berbeda dengan model android yang hanya memiliki satu buah kamera selfie, Vivo V23 Pro memberikan dua kamera sekaligus.

Produk flagship dari Vivo ini membuat banyak warganet terpesona dan ingin mencoba kamera selfie yang tak biasa.
Bicara soal kamera, Vivo V23 Pro dibekali dengan tiga jumlah kamera belakang yang masing-masing mempunyai konfigurasi 108 MP (wide), f/1.9; 8 MP (ultrawide), f/2.2; 2 MP (macro), f/2.4.

Baca juga: Canggih! Fitur Terbaru Samsung Galaxy Watch Pelacakan Data Real-time

Selain itu, terdapat fitur lain seperti panorama, Dual-LED flash, dan HDR serta resolusi videonya 4K@30fps, 1080p@30fps, dan gyro-EIS.
Sedangkan pada kamera depan terdapat dua jenis konfigurasi 50 MP (wide), f/2.0 dan 8 MP (ultrawide), f/2.3 yang memiliki fitur unggulan berupa HDR, Dual-

LED dual-tone fla, AF, Lensa ultrawide mendukung FOV 105 derajat, dengan fitur video berupa 1080p@30fps dan 4K@30fps.
Vivo V23 Pro memiliki beberapa keunggulan diantaranya, Vivo V23 Pro telah dibekali Chipset MediaTek Dimensity 1200 yang mana didalamnya terdapat CPU

Octa-core (1x3.0 GHz Cortex-A78 & 3x2.6 GHz Cortex-A78 & 4x2.0 GHz Cortex-A55) dan GPU Mali G77 MC9.
Vivo V23 Pro memiliki RAM 8 GB dan 12 GB yang masing-masing mempunyai memori internal berupa 128 GB dan 256 GB.

Kemudian, Vivo V23 Pro menggunakan jenis baterai Li-Po dengan kapasitas berjumlah 4300 mAh yang memiliki fitur fast charging 44 W, pengisian 63% dalam waktu 30 menit. Untuk USB menggunakan Type-C, USB On-The-Go.

Vivo V23 Pro dibekali varian warna Sunshine Gold dan Stardust Black. Bicara soal harga, Vivo V23 Pro dengan vrian RAM 8 GB/128GB yakni, Rp 5,9 Juta.

Baca juga: Ketahui Kulit Over Exfoliation, Berikut Cara Mengatasinya

Editor: Ririn
    Bagikan  

Berita Terkait