DEPOSTJOGJA,- La Liga (Liga Spanyol) pekan-29 mempertemukan Real Madrid dan Barcelona. Laga yang sering disebut El Clasico ini berhasil dimenangkan oleh Barca
La Blaugrana berhasil menang dengan skor telak 4-0. Tidak hanya skor yang telak, tapi Barca benar-benar menguasai pertandingan dengan 10 shot on target dan 60% penguasaan bola. Santiago Benabeu dibuat menjadi arena latihan bagi squad asuhan Xavi.
Hasil ini menjadi catatan baik bagi Barcelona dan Pelatih mereka Xavi Hernandez. La Blaugrana berhasil menang lagi di Laga El Clasico setelah di laga-laga sebelumnya Barcelona selalu mengalami kekalahan, Xavi lah yang memecah rekor buruk itu.
Xavi juga berhasil menjadi pelatih ketiga yang berhasil memenangkan laga El Clasico pertamanya dengan skor 4 gol.
Susunan pemain
Real Madrid 4-2-4 : Courtois, Carvajal, Militao, Alaba, Nacho, Casemiro, Toni Kross, Rodrygo, V Junior, Modric, Valverde. Pelatih : Carlo Ancelotti.
Barcelona : Ter Stegen, Araujo, Pique, Garcia, Alba, de Jong, Busquets, Pedri, Dembele, Aubameyang, Ferran Torres. Pelatih : Xavi Henandez.
Jalannya laga
Barcelona tampil dengan squad terbaiknya tapi Los Blancos tampil pincang di lini serang. Penyerang andalan mereka Karim Benzema tidak bisa tampil karena cedera.
Pada menit-menit awal sebenarnya kedua bergantian menyerang dan bertahan, tapi Barcelona berhasil membuka keunggulan terlebih dahulu lewat umpan silang Dembele yang berhasil disambut dengan sundulan oleh Aubameyang 29'. Skorpun berubah menjadi 0-1 untuk keunggulan La Blaugrana.
Baca juga: Akhirnya, Bigbang Comeback!
Selang 9 menit, Barca kembali nyekor dan Dembele kembali memberikan assist, kali ini lewat sepak pojok dan Ronald Araujo dengan sundulan tajamnya tidak bisa dihadang oleh Courtois. Real Madrid pun tertinggal 0-2 menit 38'.
Skor 0-2 pun berakhir hingga jeda babak pertama.
Los Blancos yang mencoba bangkit di babak kedua, malah kecolongan lagi. Kini giliran Ferran Torres yang cetak angka diawal babak kedua menit 47.
Umpan cantik dari Aubameyang berhasil dituntaskan Ferran Torres dengan tendangan keras ke sisi kanan atas gawang. Barca pun kembali menjauh dengan skor 0-3 dan membuat Real Madrid semakin terpuruk.
Tanpa kehadiran Benzema sepertinya sangat berpengaruh terhadap permainan dan taktik yang dijalankan Carlo Ancelotti.
El Real malah kecolongan lagi, Aubameyang yang tidak puas mencetak satu gol berhasil menambah pundi-pundi golnya yang membuatnya mencetak brace pada Laga El Clasino ini.
Auba cetak gol di menit 51 setelah memanfaatkan umpan dari Torres. Gol Auba pun dicetak dengan tendangan chip yang mengecoh Courtois.
Trio Auba, Ferran Torres dan Dembele sangat padu pada laga ini.
Skor 0-4 pun berakhir hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya laga.
Bagi Real Madrid ini merupakan kekalahan pertamanya setelah 5 laga sebelummnya belum terkalahkan, untuk Barca mereka sukses memperpanjang rekor belum terkalahkan di 5 laga.
Tapi El Real masih memimpin klasemen di posisi teratas dengan koleksi poin 66. Sementara Barcelona berada di posisi ketiga dengan 54 poin dan menempel Sevilla yang berada di urutan kedua yang terpaut 3 angka saja.* (RENALDI)
Baca juga: Laga Semifinal Piala FA, Siap Saksikan Big Match The Reds Vs The Citizen