Piala Dunia 2022 Qatar, Italia Tersingkir

Sepak Bola —Jumat, 25 Mar 2022 13:35
    Bagikan  
Piala Dunia 2022 Qatar, Italia Tersingkir
Marco Verratti saat melewati pemain Makedonia Utara.* (FOTO: Twitter @Azzurri)


DEPOSTJOGJA,- Gli Azzurri, julukan Timnas Italia, tidak akan ikut bertanding di Piala Dunia 2022 Qatar yang akan dilangsungkan Bulan November-Desember 2022 mendatang.  Italia masuk ke Zona UEFA atau Eropa yang sebenarnya memiliki jatah (slot) paling banyak untuk mengikuti Piala Dunia Qatar 2022 yaitu sebanyak 13 tim.

Saat ini sudah ada 10 negara yang sudah dinyatakan lolos untuk zona UEFA yaitu, Jerman, Denmark, Belgia, Prancis, Kroasia, Spanyol, Serbia, Swiss, Inggirs, Belanda.

Otomatis masih ada 3 slot lagi untuk mendapatkan tiket menuju Qatar. Tim yang memperebutkan tiket itu harus bertanding lagi di playoff.

Babak playoff sudah dilangsungkan Jumat (25/03/2022) dini hari, dengan hasil sebagai berikut: Skotlandia vs Ukraina (ditunda), Rusia Vs Polandia (ditunda), Portugal 3-1 Turki, Wales 2-1 Austria, Swedia 1-0 Czech Republic dan Italia 0-1 Makedonia Utara.

Hasil yang mengejutkan pun terjadi.  Tim yang berhasil keluar sebagai Juara EURO 2020 yaitu Italia harus tersingkir oleh negara yang tidak begitu diunggulkan yaitu Makedonia utara dengan skor 0-1.

Gli Azzurri kecolongan di menit 90+2 oleh Aleksandar Trajkovski. Peraih juara dunia 4 kali itu harus merasakan tidak bisa berlaga di ajang paling tertinggi kejuaraan negara untuk kedua kalinya secara beruntun setelah di Piala dunia tahun 2018 mereka juga gagal.

Putaran final Playoff nanti Rabu (30/03/2022) pukul 01:45 WIB akan mempertemukan : Portugal vs Makedonia Utara, Polandia vs Swedia dan Wales vs (belum ditentukan).  Keenam tim itu akan memperebatkan 3 tiket ke Piala Dunia Qatar 2022.* (RENALDI)

Baca juga: Kisah Perias Jenazah, Ritual The Series : “Permisi”

Editor: Admin
    Bagikan  

Berita Terkait