Pesona Pantai Siung Gunung Kidul, Wisata Camping dan Panjat Tebing

Wisata —Jumat, 3 Dec 2021 14:19
    Bagikan  
Pesona Pantai Siung Gunung Kidul, Wisata Camping dan Panjat Tebing
Pesona Pantai Siung Gunung Kidul, Wisata Camping dan Panjat Tebing - pinterest

DEPOSTJOGJA- Gunung Kidul bisa dikatakan adalah surge wisata dengan pantai-pantainya yang berjajar indah, salah satunya adalah pantai siung dengan pemandangan yang keren.

Pantai siung bak surga tersembunyi di desa terpencil gunung kidul, pemandangan yang eksotis dengan bebatuan dan tebing-tebing membuat pantai siung menjadi destinasi wisata yang wajib untuk kamu pencari petualangan baru.

Lokasi dan Rute Jalan Pantai Siung

Terletak di Kec. Tepus, tepatnya berada di Dusun Duwet, Kelurahan Purwodadi, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunungkidul, provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Lokasinya berjarak kurang lebih 75 km dari kota Yogya dan memiliki jalur panjat tebing dengan 250 jalur berstandar internasional.

Pantai dengan hamparan pasir putih dan suara deburan ombak, akan membuat suasana hati dan pikiran Anda tenang dan damai. Pemandangan pantai siung tak lepas dari watu Togok di Pantai SIung dimana banyak bebatuan batuan beku yang diyakini sisa dari gunung api purba yang berada di dekat pantai tersebut.

Yang menariknya bukan hanya pantainya yang indah perjalanan ke pantai ini juga memiliki pemandangan alam yang istimewa dengan nuansa tebing kapaur dan pohon jati.Meskipin tempat ini terpencil namun jangan khawatir jalan untuk menuju ke lokasi sudah cukup memadai dan aman. Petunjuk jalan juga banyak di temukan saat akan pergi ke pantai siung.

Baca juga: Ramalan Zodiak Hari Ini Jumat 3 Desember 2021, Aquarius Kendalikan Dirimu, Cancer Ada Pertikaian

Jika Anda dari Kota Yogyakarta, Anda bisa menggunakan jalur Yogyakarta-Wonosari-Tepus-Purwodadi-Pantai Siung. Jika Anda menggunakan transportasi umum, Anda dapat menggunakan bus dari Terminal Giwangan Yogyakarta dengan menggunakan bus jurusan Jogja-Wonosari, dari sana kamu bisa  menggunakan taransportan umum hingga purwodadi.

Fasilitas Pantai Siung

Meskipun masih belum begitu dikelola dengan baik namun di pantai siung juga menyediakan beberapa fasilitas yaitu

  1. Pondok Panjat Tebing
  2. Penginapan Sederhana
  3. Jalur Panjat tebing
  4. Warung makan[2]
  5. Masjid
  6. Posko SAR
  7. Camping ground

Bagi Kamu yang ingin camping kamu juga bisa membawa peralatan sendiri dari rumah. - RS

Baca juga: Terpilihnya Kembali Iwa Gartiwa Sebagai Ketua Kadin Kota Bandung Periode 2021-2026

Baca juga: Ramalan Zodiak Hari Ini Kamis 2 Desember 2021, Virgo Menyenangkan, Leo Curiga


Editor: Ajeng
    Bagikan  

Berita Terkait