Resep Pindang Tulang Iga Sapi

Kuliner —Selasa, 29 Nov 2022 10:29
    Bagikan  
Resep Pindang Tulang Iga Sapi
Pinterest

DepostJogja,- Sudah tak aneh lagi dengan menu iga sapi seperti, iga bakar, sup iga, coto iga, dan masih banyak lainnya. Kali ini akan berbagi resep iga khas palembang yaitu pindang tulang iga sapi yang memiliki kaldu sapi khas berpadu dengan gurihnya kuah asam pedas.
Sajian ini cocok bagi kamu yang memiliki stok iga sapi di rumah dan bingung hendak masak apa. Yuk, Simak inilah resep pindang tulang iga sapi;

Bahan;

Iga sapi, potong-potong - 500 gram
Kaldu sapi - 800 ml
Serai, memarkan - 2 batang
Lengkuas, memarkan - 1 ruas
Daun salam - 2 lembar

Baca juga: Resep Cemilan Empuk Donat Kentang

Gula pasir - 1/2 sdt
Garam - 2 sdt
Kecap manis - 1 sdm
Air asam jawa kental - 2 sdm
Cabe rawit - 5 buah
Nanas, iris kasar - 1/4 buah
Tomat, potong-potong - 1 buah
Kemangi - secukupnya

Bahan halus:
Cabe merah keriting - 4 buah
Cabe rawit - 3 buah
Bawang merah - 4 butir
Bawang putih - 2 siung
Tomat - 1 buah
Kunyit - 1 ruas

Baca juga: Makanan Khas Jawa Barat, Resep Empal Gentong

Cara Membuat;

1. Rebus iga sapi dengan menggunakan panci presto selama 40 menit hingga matang. Angkat dan sisihkan iganya. Ambil air kaldunya sebanyak 800 ml lalu saring.
2. Dalam panci, didihkan air kaldu.
3. Masukkan iga, bumbu halus, cabe rawit, serai, lengkuas, dan daun salam. Masak hingga bau langunya hilang.
4. Beri gula, garam, kecap manis, dan air asam. Aduk rata dan masak hingga mendidih. Koreksi rasanya.
5. Sesaat sebelum diangkat, masukkan tomat dan nanas. Aduk rata. Angkat.
Siap disajikan dengan taburan kemangi.(rin)


Editor: Ririn
    Bagikan  

Berita Terkait