Bagaimana Penjelasan Direktur PT PBB Soal Kehadiran Jakmania? Simak Atikel Berikut!

Sepak Bola —Kamis, 22 Sep 2022 09:26
    Bagikan  
Bagaimana Penjelasan Direktur PT PBB Soal Kehadiran Jakmania? Simak Atikel Berikut!
Ilustrasi Pertandingan Persib vs Persija (foto :laman persib)

 

DEPOSTJOGJA,-Persib Bandung akan menjamu Persija Jakarta dalam laga pekan ke-11 Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu 2 Oktober 2022.

Mengingat rivalitas antar dua klub sangat tinggi bagaimana tanggapan PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) dan PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Direktur PT LIB, Akhmad Hadian Lukita menyerahkan ke panitia pelaksana (panpel) pertandingan Persib Bandung terkait kedatangan The Jakmania ke Kota Kembang.

"Soal itu, diserahkan ke panpel. Panpel yang tahu kondisi di lapangan dan koordinasi dengan kepolisian," ujarnya, Selasa 20 September 2022.

"Pasti nanti akan terjadi diskusi atau komunikasi untuk mendiskusikan hal tersebut," tambahnya.

Lukita menyampaikan harapannya untuk laga Persib Bandung kontra Persija. Dia turut mengingatkan semua pihak untuk menjaga diri.

Lukita juga menganggap bahwa rivalitas antarsuporter mulai mereda.

Baca juga: Siapa Nih Penggemar Film Horor? Ready or Not Cocok Untuk Kamu!

"Harusnya ini sudah menjadi perhatian kita bahwa suporter juga saya lihat, perkembangannya kalau rivalitas sudah tidak begitu tajam," imbuhnya.

"Rivalitas boleh terjadi 2x45 menit, saling dukung, tanpa harus melakukan hal yang tidak diinginkan. Pasti saya kira semua pihak harus menjaga diri," terangnya.

Sementara itu, Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono mengisyaratkan The Jakmania dapat menemani Persija.

Teddy berkaca dari kebesaran hati pendukung Arema FC, Aremania yang menerima fans Persib Bandung, Bobotoh di Malang.

"Mudah-mudahan ini adalah virus-virus baik untuk bisa memulai atau mengajak teman-teman dari The Jakmania supaya mulai bisa datang ke Bandung," jelasnya.

"Namun, ini memang suatu proses. Pasti kami akan mencoba berdialog dan membuka komunikasi untuk menuju ke arah sana," terangnya.

Rivalitas antara pendukung Persib, Bobotoh, terutama Viking dengan The Jakmania telah mengakar. Tensi permusuhan keduanya sudah sering memakan korban.

Keinginan Teddy tentu dapat menjadi lembaran baru bagi hubungan Viking dengan The Jakmania, layaknya Bobotoh dengan Aremania. (Rosy)

Baca juga: Waterpark favorit pada masanya, kini menjadi angker

 

 

 

 

Editor: Siska
    Bagikan  

Berita Terkait