DEPOSTJOGJA,-Bibimbap merupakan nasi campur khas korea dengan isian daging cincang, sayuran dan juga telur.
Bibimbap biasanya disajikan dengan tambahan pastai cabai Korea, gochujang. Bibimbap juga salah satu solusi buat kamu yang suka makanan khas korea. Daripada hanya beli, mending buat sendiri yuk di rumah.
Ini dia caranya!
Bahan-bahan:
- Beras secukupnya
- 1 buah Timun jepang yang sudah dibuang bijinya dan di potong seperti korek api
- 1 buah wortel yang sudah di potong seperti korek api
- 2 ikat bayam, bersihkan
- 50gram toge
- 100gram jamur enoki, potong akarnya
- 5 buah jamur champignon, iris tipis
- 3 butir telur
- Garam secukupnya
- 1sdm mentega
- 4sdt minyak wijen
Baca juga: Segera Tayang! KKN di Desa Penari Extended Version
Bahan Tumisan Daging:
- 100gram daging, iris panjang tipis
- 1sdm minyak wijen
- 1,5sdm saus tiram
- ½ sdt merica
- Minyak secukupnya
Bahan Saus:
- 1sdm Gochujang
- 1sdt minyak wijen
- 1sdt gula palem
- 1sdt cuka
- 1sdm air matang
Cara Membuat:
- Masak beras, sisihkan.
- Goreng telur menjadi mata sapi, pindahlan ke tempat lain
- Remas-remas timun jepang menggunakan garam hingga layu
- Celupkan bayam, toge dan wortel ke dalam air mendidih sebentar saja
- Campur dengan 1sdt minyak wijen dan sejumput garam
- Aduk rata, sisihkan
- Tumis irisan jamur champignon dengan 1sdm mentega hingga wangi dan kecoklatan
- Angkat dan sisihkan
- Panaskan minyak di atas Teflon, masukan daging dan tumis hingga sari-sari daging keluar dan matang
- Angkat dan tiriskan
- Campurkan semua bahan saus hingga merata
- Masukan mangkuk saji ke dalam nasi
- Susun melingkar dengan aneka sayuran dan tumisan daging
- Taruh telur mata sapi di tengah mangkuk
- Beri saus
- Sajikan
Selamat mencoba. (PARISAINI R ZIDANIA)
Baca juga: Ciri-ciri dan Cara Mengatasi Alergi Udang