Ternyata Bawang Putih Sering Dijadikan Obat Herbal

Kesehatan —Sabtu, 26 Nov 2022 09:36
    Bagikan  
Ternyata Bawang Putih Sering Dijadikan Obat Herbal

DepostJogja,- Biasanya bawang putih digunakan sebagai bumbu dapur yang sering digunakan pada saat mengolah makanan. Bawah putih sendiri miliki manfaat yang banyak selain untuk memasak. Ada beberapa manfaat lainnya yang baik untuk kesehatan tubuh kamu.

Manfaat bawang putih telah digunakan sejak zaman mesir kuno, beberapa orang menggunakan bawang putih sebagai ramuan herbal dengan bahan dasar bawang putih. Bawang putih juga banyak digunakan untuk pencegahaan penyakit tertentu dan meningkatkan imunitas tubuh.

Bawang putih banyak memiliki manfaat untuk kesehatan. Di dalam bawang putih terdapat vitamin B1, B2, B3, B6, folat, vitamin C, Kalsium, besi, magnesium, fosfor, kalium, dan seng. Tanaman yang termasuk dalam keluarga amarilis (Amaryllidaceae) ini merupakan umbi siung budidaya Asia Tengah.

Baca juga: Simak, Manfaat Lilin Aroma Terapi Berasal Dari Aromanya

Bumbu masakan yang hampir selalu hadir di setiap dapur ini memiliki banyak manfaat bagi tubuh, Berikut manfaat bawang putih untuk kesehatan
Bawang Putih Bisa Untuk Menurunkan Tekanan Darah

Dalam bawang putih terdapat kandungan zat yang bernama alisin yang berfungsi untuk melebarkan pembuluh darah jadi dengan ada pelebaran pembuluh darah maka, tekanan darah dapat diturunkan.
Baik Dikonsumsi Untuk Penderita Diabetes

Bawang putih mengandung zat aktif yang dapat menstimulasi pankreas untuk menghasilkan insulin. Seperti yang kita ketahui penyakit diabetes atau kencing manis memiliki gula yang tinggi karena insulin tidak mencukupi sehingga gula dalam peredaran darah meningkat.

Baca juga: Croissant Ternyata Bukan dari Prancis Inilah Asal-Usulnya

Editor: Ririn
    Bagikan  

Berita Terkait