Gagal Hadirkan Kemenangan, PSS Sleman Kecolongan Dua Gol di Babak Pertama

Sepak Bola —Minggu, 12 Mar 2023 19:32
    Bagikan  
Gagal Hadirkan Kemenangan, PSS Sleman Kecolongan Dua Gol di Babak Pertama
foto: pssleman.id

DEPOSTJOGJA,-  Raut wajah sedih dan kecewa menjadi hiasan utama penyerang PSS Sleman Ricky Cawor yang ikut hadir di sesi post match press conference, Sabtu (11/3/2023) sore di ruang media center stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan.

Usai takluk 2-1 dari tim berjuluk Laskar Sape Kerrab, secara lugas dan jujur Ricky Cawor mengakui hal tersebut terjadi karena kesalahan-kesalahan individual para pemain PSS Sleman.

“Pada babak pertama, kita sudah bermain sangat baik. Dua gol yang terjadi, saya rasa adalah kesalahan individu pada kita yang terjadi. Kemudian, tim lawan bisa memanfaatkan hal tersebut. Ini membuat kita kecolongan,” ujarnya menjawab pertanyaan jurnalis mengenai jalannya pertandingan, Sabtu (11/3/2023) sore di ruang media center stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan.

“Babak kedua kita sudah bermain lebih tenang dan enak. Madura United pada babak kedua bermain bertahan sehingga kita kewalahan untuk membongkar pertahanan mereka,” imbuh Ricky Cawor.

Baca juga: Daftar Event Seru di Yogyakarta 11-14 Maret 2023

12
Editor: Zizi
    Bagikan  

Berita Terkait