Resep Jamu Beras Kencur yang Banyak Manfaatnya

Kuliner —Jumat, 29 Oct 2021 14:25
    Bagikan  
Resep Jamu Beras Kencur yang Banyak Manfaatnya
image/ pinterest

DEPOSTJOGJA 

Beras kencur sudah dikonsumsi sejak zaman nenek moyang berkat segudang manfaat kesehatannya.

Beras kencur, merupakan salah satu jamu yang dapat kalian buat sendiri di rumah. Cara membuat jamu beras kencur membutuhkan ketelatenan tetapi tidak ribet.

Beras kencur adalah jamu tradisional yang berasal dari Jawa yang memiliki cita rasa manis dan menghangatkan tenggorokan dikala sedang tidak enak badan.

Sejak zaman nenek moyang, masyarakat Indonesia memercayai bahwa manfaat dari beras kencur ini untuk menangkal penyakit dan meningkatkan kebugaran tubuh kita.

Nah, kali ini depostmalang akan membagikan cara membuat beras kencur, minuman yang dapat menyehatkan bagi tubuh, sebagai berikut :

Bahan-bahan :

125 gram kencur

50 gram beras putih

5 sdm gula pasir

1500 ml air

150 gram gula jawa

5 ruas jahe

Baca juga: Sinopsis The Bride Of Habaek, Harus Rela Mengorbankan Dirinya

Baca juga: Bosan Makan Ayam Biasa? Coba Resep Makanan Ayam ala Vegetarian

Baca juga: Resep Cemilan Custard Pudding yang Mudah Dibuat


Langkah-langkah :

  1. Pertama, Cuci bersih terlebih dahulu beras, kemudian setelah itu rendam dengan air selama 1 jam. Setelah itu, sisihkan.
  2. Kedua rebus gula pasir, asam jawa, gula merah, dan jahe dengan air sampai mendidih.
  3. Setelah mendidih, diamkan dan tunggu sampai agak dingin. Saring airnya. Sisihkan.
  4. Sesudah disaring, cuci bersih kencur yang masih segar. Kupas kulitnya dan potong-potong.
  5. Lalu selepas itu, tiriskan air rendaman beras tadi, lalu blender beras, kencur, dan air rebusan gula hingga halus.
  6. Saring jamu beras kencur. Peras ampas blenderan sampai benar-benar kering.
  7. Beras Kencur siap di sajikan.

Itulah resep minuman sehat cara membuat beras kencur yang mudah dibuat di rumah (Zn)

Baca juga: Sinopsis The Bride Of Habaek, Harus Rela Mengorbankan Dirinya

Baca juga: Bosan Makan Ayam Biasa? Coba Resep Makanan Ayam ala Vegetarian

Editor: Rere
    Bagikan  

Berita Terkait