Resep Makanan Kue Putu Ayu, Jajanan Khas Jawa Tengah

Kuliner —Minggu, 27 Jun 2021 16:50
    Bagikan  
Resep Makanan Kue Putu Ayu, Jajanan Khas Jawa Tengah
Image/Pinterest

Yogyakarta, Depostjogja 

Kue putu ayu adalah salah satu jenis kue basah yang empuk dan lembut yang berasal dari Jawa Tengah . Dengan rasa manis dan wangi pandan . Pada bagian atas kue putu ayu ini terdapat parutan kelapa yang menjadikan rasa kue putu ayu menjadi sedikit asin dan bercampur manisnya pandan . Kue putu ayu juga disebut kue putri ayu .

Walaupun memiliki nama yang hampir sama dengan kue putu . Namun sebenarnya bahan dasar untuk membuat kue putu ayu berbeda jauh dengan kue putu yang hanya menggunakan tepung beras untuk adonannya .


Berikut bahan-bahan dan proses cara membuatnya yang simple dan anti gagal.


 BACA JUGA: Resep Makanan Puding Ubi Ungu ala Rumahan

Bahan-bahan

  1. Bahan A :
  2. 5 butir telur
  3. 200 gr gula pasir
  4. 1 sdt SP
  5. Bahan B :
  6. 250 gr tepung terigu
  7. 250 gr santan kental dari 1 butir kelapa
  8. 1/4 sdt garam
  9. Secukupnya pasta pandan
  10. Untuk dasar cetakan :campur jadi satu. Aduk rata
  11. 400 gr kelapa parut setengah tua
  12. 1 sdt tepung maizena
  13. 1/2 sdt garam

 BACA JUGA: 35 Years It's Been Kahitna Accompanying Our Love Stories With His Work

Cara membuat:

.Mixer bahan A dengan kecepatan tinggi sampai putih kental berjejak. Turunkan kecepatan masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit kemudian garam, santan dan pasta pandan mixer sampai rata.

.Siapkan cetakan putu ayu. Olesi minyak. Masukkan kelapa parut di dasar cetakan, tekan agar kelapa padat. Tuang adonan putu ayu di atasnya


.Kukus selama kurang lebih 15 menit. NOTE : *panaskan dandang sampai full uap sebelum mengukur. **bungkus tutup dandang dengan kain agar air kukusan tidak menetes

.Keluarkan putu ayu dari cetakan. Siap di hidangkan bersama teh hangat

 

Selamat mencoba dan menikmati kue putu ayu khas jawa tengah

Editor: Putri
    Bagikan  

Berita Terkait