Yogyakarta, Depostjogja
Museum Ullen di resmikan pada 1 Maret 1997 di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.
"Ullen Sentalu" adalah akronim suatu falsafah dalam Bahasa Jawa "Ulating Blencong Sejanting Tataraning Lumaku" yang bermakna "terang adalah penuntun jalan kehidupan"
Museum Ullen Sentalu merupakan ruang bagi dialog budaya dari masa lalu, kini, hingga mendatang. Dinasti Mataram menjadi sumber filosofi, seni, dan budaya Jawa.
Di Museum Ullen terdapat banyak sejarah. Museum ini memiliki pilihan tur, ada tur Adiluhung Mataram untuk ke wilayah guwa sela giri dan ke kampung kambing. Dan untuk ke tur Vorstenlanden untuk ke wilayah djagad galler, esther huis, dan sasana sekar bawana.
BACA JUGA: Ayam Goreng Bu Toha Paling Makyos Daerah Tuntang
Melalui tur Adiluhung Mataram, pengunjung di bawa masuk ke dalam dimensi sejarah, seni, budaya, falsafah Jawa keempat kraton melalui karya lukisan, foto, batik, dan koleksi lain yang di kisahkan oleh Edukator museum.
"Vorstenlanden" yang berarti "Tanah Para Raja". Tur Vorstenlanden mengajak para pengunjung menyaksikan masa emas Kesultanan Yogyakarta dan Kasunaan Surakarta serta mengenal budaya Indis, budaya akulturasi Belanda-Jawa-Tionghoa yang secara khusus lahir di bumi Jawa.
Museum ini buka pada hari selasa hingga mingu pukul 08.30 pagi hingga 16.00 petang. Pada hari senin museum ini tutup.
Museum ini berada di Jl. Boyong Kaliurang, Sleman, DI Yogyakarta.
Untuk harga tiket tur di bandrol mulai dari Rp 50.000 per orang.
Dan museum ini pun sudah menerapkan protokol kesehatan secara tegas.